Selasa, 18 Agustus 2015

PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH PPL SE-KECAMATAN KERUMUTAN

Tanggal 18 Agustus 2015 Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan Kerumutan mengadakan acara Pelantikan Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL). Acara tersebut dimulai pukul 13.00 sampai dengan kurang lebih pukul 13.45 yang kemudian dilanjutkan pembekalan đąń bimbingan teknis untuk PPL. Acara tersebut langsung dihadiri dan disaksikan oleh Ketua Pamwas Kabupaten Pelalawan Bpk Djamaluddin, SKM beserta Kepala Sekretariat Bpk. Hamdan, SKM dan anggota sekretariat panwaskab Bpk. Mufti Netawijaya, SKM. Selain Panwaskab juga dihadiri oleh Camat Kerumutan Bpk Husnizal, SE, M.Si, Ketua PPK Kerumutan Bpk Amran Hadi, dan perwakilan Polsek Kerumutan Kanit Intelkam.
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah PPL se-Kecamatan Kerumutan langsung dipimpin oleh Ketua Panwas Kecamatan Kerumutan Bpk Hairuddin, S.Pd. dengan rohaniawan Bpk Atir, SE dikarenakan Kepala KUA Kerumutan berhalangan hadir karena mengikuti acara penutupan MTQ ∂ι Kecamatan Langgam.
Acara tersebut diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipimpin oleh salah satu PPL dari Desa Beringin Makmur Ibu Mita Yuni Andari dilanjutkan dengan Pembacaan Laporan Akhir Penjaringan dan Penyaringan Anggota PPL oleh anggota Panwascam Kerumutan Divisi Organisasi dan sumber daya manusia Bpk. Ali Amran, S.Pd. kemudian dilanjutkan dengan penyerahan laporan tersebut kepada Ketua Panwas Kabupaten Pelalawan Bpk Djamaluddin, SKM.
Dalam rangkaian acara tersebut juga dibacakan Surat Keputusan Penetapan Anggota PPL Se-Kecamatan Kerumutan oleh Kepala Sekretariat Panwascam Kerumutan Bpk Yulianto, S.Pd. kemudian dilakukan penandatangan Berita Acara Pengambilan Sumpah, Pakta Integritas, dan Surat Pernyataan dengan diwakili oleh 2 orang PPL yaitu Bpk Khasrul Azman, S.Psi PPL dari Desa Pangkalan Tampoi, đąń Ibu Evi Erniati, ST PPL  dåяϊ Desa Banjar Panjang.
Setelah selesai acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah PPL kemudian langsung dilanjutkan acara pembekalan đąń bimbingan teknis untuk PPL yąńģ sudah dilantik oleh Ketua Panwas Kabupaten Pelalawan Bpk. Djamaluddin, SKM.

0 komentar:

Posting Komentar